Varian murah dari Smartphone Sony Xperia Z Ultra ini memiliki dilepas ke pasaran dalam varian Sony Xperia Z Ultra versi Google Edition. Versi ini nantinya akan mengusung OS Android murni tanpa didukung User Interface bawaan Sony.
Spesifikasi Sony Xperia Z Ultra
Kehadiran Sony Xperia Z Ultra ini nantinya akan menawarkan berbagai macam fitur yang menakjubkan ala produk Sony. Seperti dilansir PhoneArena, Sony Xperia Z Ultra Google Edition ini bakal beredar di pasaran dengan mengusung layar HD 6,44 inci dengan resolusi 1080 x 1920 piksel (342ppi), prosesor quad-core Snapdragon 800, RAM 2GB, kamera belakang 8MP, kamera depan 2MP, dan baterai berdaya 3.050 mAh.Sony Xperia Z Ultra versi murah ini bakal beredar di pasaran dengan harga USD 449 atau sekitar Rp 5,1 juta. Sayangnya masih belum ada pernyataan dari pihak Sony Indonesia kapan smartphone ini akan beredar di pasaran Tanah Air.
Xperia Z Ultra merupakan ponsel layar besar yang menggunakan teknologi layar terbaru yang dikembangkan oleh para ahli perancang TV BRAVIA®. Layar besar 6,4” beresolusi tinggi serta TRILUMINOS™ Penuh dengan X-Reality untuk ponsel hadir bersama pindaian progresif 1920 x 1080, untuk gambar yang luar biasa tajam dan bebas dari tepian yang bergerigi. Dipasangkan dengan kepadatan 342 piksel tiap incinya, Anda mendapatkan gambar setajam silet dan luar biasa terang.
Nah bagi anda pecinta Smartphone Sony, mungkin semakin penasaran dengan kehadiran Sony Xperia Z Ultra, smartphone dengan berbagai macam fitur menarik.
0 Response to " Spesifikasi Dan Harga Sony Xperia Z Ultra "
Post a Comment