All New Kijang Inova Tambah Komponen Lokal

ALL NEW KIJANG INOVA -- Peluncuran Kijang Inova terbaru akhirnya resmi dilaksanakan di Indonesia pada senin, 23 November 2015.  Generasi keenam dari Toyota Kijang ini memiliki kandungan komponen lokal yang meningkat dari 80% menjadi 85%. Namun sebagian komponen masih harus diimport dari Jepang. Komponen All New Kijang Inova yang masih harus import adalah  sistem transmisi, elektrik, ECU dan juga computerize system.

Selain komponen lokal yang meingkat  All New Kijang Innova yang dibuat di pabrik Toyota di Karawang, Jawa Barat. Selain itu tampilan dari All New Kijang Inova ini lebih modern.

Untuk produksi All New Kijang Inova ini tidak hanya dipasarkan di Indonesia saja, namun juga diekspor ke sejumlah negara, di antaranya Thailand, Brunei Darussalam, Arab Saudi, Uni Emirat Arab, Oman, Kuwait, Bahrain, Qatar, Afrika Selatan, Amerika Latin, dan Karibia.

Spesifikasi All New Kijang Inova

Dari segi bentuk dan ukuran  All-New Kijang Innova membesar dari generasi sebelumnya. Bodinya memanjang 15 cm menjadi 4,735 m, melebar 5,5 cm (jadi 1,795 m), dan meninggi 4,5 cm (1,795 m). Meski begitu jarak poros roda tetap sama dan sasis tidak berubah masih menggunakan ladder frame berpenggerak roda belakang.

All New Kijang punya tiga tipe, G, V, dan Q. Ketiganya diberi pilihan mesin bensin 1TR-FE 1.998 cc berteknologi dual VVT-i bertenaga 139 PS dan torsi 18,7 kgm dan diesel 2GD-FTV 2.393 cc dengan variable nozzle turbo (VNT) 149 PS dan torsi 34,9 kgm.

Dengan spesifikasi tersebut All New Kijang Inova dijual paling murah Rp 282 juta hingga yang termahal Rp 423,8 juta, harga itu terhitung on the road Jakarta.

0 Response to " All New Kijang Inova Tambah Komponen Lokal "

Post a Comment